Jumat, Desember 23, 2011

berhenti sejenak part II

Pada saat memberikan kuliah tentang Manajemen Stress, Stephen Covey mengangkat segelas air dan bertanya kepada para siswanya: "Seberapa berat menurut anda kira segelas air ini?"
Para mahasiswa menjawab mulai dari 200 gr sampai 500 gr. jawaban yang terlalu ilmiah
"Ini bukanlah masalah berat absolutnya,tapi tergantung berapa lama anda memegangnya." kata Covey. "Jika saya memegangnya selama 1 menit, tidak ada masalah. Jika saya memegangnya selama 1 jam, lengan kanan saya akan sakit. Dan jika saya memegangnya selama 1 hari penuh, mungkin anda harus memanggilkan ambulans untuk saya. Beratnya sebenarnya sama, tapi semakin lama saya memegangnya, maka bebannya akan semakin berat."
"Jika kita membawa beban kita terus menerus, lambat laun kita tidak akan mampu membawanya lagi. Beban itu akan meningkat beratnya." lanjut Covey.
"Apa yang harus kita lakukan adalah meletakkan gelas tersebut, istirahat sejenaksebelum mengangkatnya lagi".
yah, sebuah logika sederhana, namun sarat makna. Beban yang dicontohkan merupakan hal simpel, namun dapat menggambarkan arti penting istirahat. KIta bisa bekerja seoptimal mungkin, namun tetap ingat tubuh juga butuh istirahat.
saat kamu pulang dari rutinitas, tinggalkan semua beban, istirahat sejenak untuk kemudian melanjutkan apa yang seharusnya kamu lakukan esok hari.

Jumat, Desember 09, 2011

berhenti sejenak

     pulang kuliah menjelang senja, tentu kondisi fisik sudah tidak asik untuk beraktifitas. Pilihan untuk segera balik ke kosan menjadi prioritas.
     sampai di rumah, hidupkan komputer, dan seperti generasi muda umumnya, mengaktifkan social media yang saya punya, dilanjutkan membersihkan diri.
      tweet pertama yang saya baca ditulis oleh seniman eksentrik @sudjiwotedjo, 'kenapa aku suka senja?karena saat itulah saat merenung paling indah'.
    senja, proses transisi terang menuju gelap ini memang memiliki keindahan tersendiri. Cahaya kemerahan yang sedikit demi sedikit pudar menjadi gelap di ufuk barat jelas menimbulkan sensasi tertentu bagi indera mata yang melihatnya, dan menjadi penutup hari yang sempurna yang diciptakan Tuhan.
    sempatkanlah menikmati setiap senja, sembari menatap kembali apa yang telah kamu lakukan seharian ini, mengutip kata guru SMA saya, 'karena hanya orang baik yang mampu merenung dan menyelami dirinya sendiri agar lebih berkembang'
get your better life!

Senin, Desember 05, 2011

stand up for your life!

coba rusak jaring laba-laba, tunggu beberapa waktu dan tercipta jaring laba-laba baru yang lebih kuat
coba rusak sarang lebah, sebagian dari mereka akan coba mengejarmu, melampiaskan emosi dengan sengatan yang dimiliki, kemudian mati. Yang lain akan sibuk membuat rumah baru mereka.
coba rusak sarang semut, mereka cuek dengan apa yag telah kamu lakukan dan memilih membuat sarang semut baru, di lokasi baru.
lihat ketiga makhluk yang bahkan tidak lebih besar dari ibu jarimu, ketika sesuatu yang bagi mereka sangat berharga dihancurkan, mereka memilih bangkit dan membuat yang lebih baik. Tanpa ngedumel, tanpa bacot, tanpa mengeluh.
lihat lebah yang saya sebut melampiaskan emosi dengan menyengat. mereka mungkin puas menancapkan racun, namun mati sia-sia.
saat kamu menghadapi masalah yang mungkin itu terberat buatmu, ingat ilmu yang diberi makhluk-makhluk ini. terima kenyataan dan bangkit! terima kenyataan saat ini, tanpa mengeluh dan segera bangkit untuk membuat semuanya lebih baik. percayalah, kamu pasti dibekali kemampuan survival terbaik dari Tuhan saat dilahirkan, untuk bertahan dari masalah-masalahmu. Bukan melampiaskan emosi dan akhirnya mati sia-sia seperti lebah penyengat.
didedikasikan untuk penyanyi idola saya, Kurt Donald Cobain

Sabtu, Desember 03, 2011

sajak frontal

kutipan makna hidup, disadur dari facebook teman :
Takdir itu seperti Perkosaan, jika tidak sanggup melawan, cobalah untuk menikmati
Pendidikan itu seperti Main Perempuan, diperlukan uang dan kerjakeras.
Kepercayaan itu seperti Keperawanan, sekali hilang, maka hilang selamanya.
Sukses itu seperti Onani, hanya tanganmulah yg dapat meraihnya.
Gaji itu seperti Menstruasi, hanya datang sebulan sekali dan bertahan cuma 6 sampai 7 hari